TAKALAR, INIKATA.co.id – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Wakil Bupati Takalar, Hengky Yasin, menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral “Operasi Terpusat Ketupat 2025” di Aula Wicakna Langhawa Polres Takalar, Selasa (18/03/2025).
Dalam sambutannya, Wakil Bupati menekankan pentingnya kesiapan seluruh pihak dalam menyambut perayaan Idul Fitri, khususnya dalam mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat yang diprediksi akan meningkat signifikan.
“Setiap tahun, pada momen Idul Fitri, mobilitas kendaraan dan aktivitas masyarakat meningkat tajam. Saya sangat mengapresiasi Polres Takalar atas persiapan Operasi Ketupat 2025 ini,” ujar Hengky Yasin.
Ia juga berharap operasi ini mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, terutama bagi para pemudik.
“Semoga pelayanan yang diberikan melalui Operasi Ketupat 2025 dapat membantu masyarakat menikmati perjalanan dengan aman dan lancar,” tambahnya.
Kapolres Takalar, AKBP Gotam Hidayat menjelaskan bahwa Operasi Ketupat 2025 akan berlangsung selama 14 hari, mulai 26 Maret hingga 8 April 2025.
Operasi ini melibatkan 134 personel dari berbagai instansi, termasuk Polri, TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinas Kesehatan, BPBD, dan sejumlah organisasi lainnya.
Kapolres juga menyebutkan dua titik Pos Pengamanan (Pos PAM) yang didirikan, yaitu di Aeng Towa, Kecamatan Galesong Utara, dan Kelurahan Kalabbirang di poros Takalar-Jeneponto.
“Dengan sinergi yang solid antarinstansi, kami optimis dapat meminimalisasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat selama periode mudik dan perayaan Idul Fitri,” tutur Kapolres Gotam Hidayat.
Ia berharap momentum Idul Fitri dapat menjadi sarana mempererat silaturahmi sekaligus menciptakan suasana yang aman dan kondusif bagi masyarakat.
Rapat koordinasi ini juga dihadiri jajaran Forkopimda Takalar, Kementerian Agama Takalar, Denpom XIV-1/1 Takalar, Dinas Perhubungan, Satpol PP, BPBD, Jasa Raharja, PLN Takalar, serta perwakilan dari sejumlah organisasi lain.
Melalui kerja sama lintas sektoral ini, diharapkan masyarakat Takalar dapat menikmati suasana mudik yang aman, nyaman, dan penuh makna.(**)