Jaminan Sosial Jadi Prioritas, Kahfi Bagikan BPJS Ketenagakerjaan

MAKASSAR, INIKATA.co.id – Anggota DPR RI Dapil Sulsel, Ashabul Kahfi, menegaskan pentingnya jaminan sosial bagi pekerja di Sulawesi Selatan.

Komitmen tersebut diwujudkan dalam kegiatan sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan yang berlangsung di Cafe Vaaninsky, Minggu (16/3).

Dalam acara tersebut, Ashabul Kahfi memberikan 300 kartu BPJS Ketenagakerjaan kepada konstituennya sebagai bentuk dukungan terhadap perlindungan tenaga kerja.

Ia menilai, program ini adalah langkah strategis untuk menjamin kesejahteraan pekerja dalam menghadapi risiko kerja dan menjamin masa depan mereka.

“Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa para pekerja memiliki perlindungan yang memadai terhadap risiko kecelakaan kerja dan jaminan hari tua,” ujar Ashabul Kahfi dalam sambutannya.

Ashabul juga menekankan bahwa jaminan sosial adalah hak dasar setiap pekerja, yang harus diperjuangkan agar mereka dapat bekerja dengan tenang dan produktif.

“Jaminan sosial ini dianggap sebagai hak dasar yang harus dimiliki setiap pekerja agar mereka dapat bekerja dengan tenang dan produktif,” tambahnya.

Melalui kegiatan sosialisasi ini, ia berharap masyarakat, terutama para pekerja, semakin sadar akan pentingnya perlindungan sosial dan bersedia berpartisipasi aktif dalam program BPJS Ketenagakerjaan.

“Kita berharap masyarakat, terutama pekerja, agar lebih peduli terhadap kesehatannya dengan bisa lebih aktif ikut program BPJS Ketenagakerjaan,” tutupnya.

Langkah Ashabul Kahfi ini mendapat apresiasi dari peserta sosialisasi, yang merasa terbantu dengan akses terhadap perlindungan kerja yang lebih baik.(**)