Said Aldi Al Idrus Resmi Dilantik sebagai Ketua Umum PP AMPG

INIKATA.co.id – Pimpinan Pusat Angkatan Muda Partai Golkar (PP AMPG) menggelar acara pelantikan kepengurusan masa bakti 2024-2029 di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, pada Selasa (11/2).

Acara ini mengusung tema “Muda, Berkarya, Berdampak”, yang menggambarkan semangat perjuangan pemuda dalam memberikan kontribusi nyata untuk kemajuan bangsa.

Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, hadir untuk melantik langsung Said Aldi Al Idrus sebagai Ketua Umum PP AMPG.

Dalam sambutannya, Said Aldi menegaskan komitmennya untuk memperkuat struktur Partai Golkar serta mendorong keterlibatan pemuda dalam politik dan pembangunan nasional.

“Kami PP AMPG siap mengawal dan mendukung sepenuhnya program pemerintah Prabowo-Gibran sesuai dengan keputusan Munas Partai Golkar. Kami juga berkomitmen untuk merekrut 2 juta kader dalam memenangkan Partai Golkar di Pemilu 2029,” ujar Said Aldi dengan penuh semangat.

Ia juga mengingatkan agar AMPG terus bergerak dinamis, inovatif, dan memberikan kontribusi nyata menghadapi tantangan masa depan.

Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, dalam sambutannya menyoroti peran strategis AMPG sebagai kawah candradimuka bagi kader-kader muda partai.

“AMPG sudah teruji militansinya. Dari wajah pengurus yang dilantik tadi, terlihat bahwa mereka adalah calon pemimpin masa depan bangsa,” kata Bahlil.

Ia juga mengingatkan sejarah Partai Golkar yang lahir dari semangat anak muda, sehingga setiap kader diharapkan tetap optimis dalam menghadapi berbagai kompetisi.

“Jangan pernah pesimis. Golkar adalah partai terbuka bagi siapa saja yang ingin berjuang untuk bangsa,” tegasnya.

Acara pelantikan ini turut dihadiri oleh jajaran kabinet, pengurus Partai Golkar, serta sejumlah tokoh pemuda yang menjadi saksi momen penting tersebut.

Dengan kepengurusan baru ini, diharapkan PP AMPG mampu menjadi garda terdepan dalam memperjuangkan aspirasi pemuda Indonesia sekaligus memperkuat posisi Partai Golkar di panggung politik nasional.(mcr8/jpnn/inikata)