MAROS, INIKATA.co.id – Anggota Komisi D DPRD Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) dari daerah pemilihan (dapil) 6 yang meliputi Kabupaten Maros, Pangkep, Barru, dan Kota Parepare, H. Havid S. Fasha, menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di Kantor Camat Moncongloe, Selasa (11/2/2025).
Havid Fasha, yang merupakan anggota Fraksi PKB DPRD Sulsel, mengapresiasi pelaksanaan Musrenbang oleh Pemerintah Kecamatan Moncongloe.
Menurutnya, keterlibatan semua pihak dalam perencanaan pembangunan sangat penting, terutama karena Moncongloe saat ini berkembang pesat dan membutuhkan perencanaan yang matang.
“Kegiatan Musrenbang merupakan ajang diskusi antara masyarakat dan pemerintah agar bersama-sama mengawal pembangunan. Moncongloe saat ini berkembang sangat pesat sehingga perlu perencanaan yang matang,” ujarnya.
Sebagai wakil rakyat, Havid Fasha menyampaikan bahwa dirinya menerima banyak aspirasi dari masyarakat terkait persoalan krusial yang harus menjadi prioritas, termasuk masalah banjir dan perbaikan infrastruktur.
Meski ada beberapa anggaran yang mengalami efisiensi, ia menegaskan bahwa upaya penyelesaian tetap menjadi perhatian utama.
“Banyak aspirasi dari masyarakat di Kecamatan Moncongloe yang kami tampung, antara lain pengerjaan jalan poros Moncongloe dan penyelesaian banjir yang menggenangi jalan poros Maros-Makassar. Ini menjadi keluhan utama masyarakat,” katanya.
Ia menegaskan bahwa persoalan ini akan menjadi prioritas untuk segera dicarikan solusi, baik dari pemerintah provinsi maupun pemerintah kabupaten/kota.
Havid juga menyoroti pentingnya sinergi antara berbagai pihak dalam perencanaan pembangunan.
Selain infrastruktur, ia juga menekankan pentingnya perbaikan jalan pertanian serta peningkatan layanan kesehatan bagi masyarakat.
“Kami juga akan memprioritaskan perbaikan jalan pertanian dan mendukung program pemerintah pusat dalam pelaksanaan pemeriksaan kesehatan gratis,” pungkasnya. (Kasma)