Wakil Wali Kota Maniwa Temui Danny, Jajaki Kerja Sama Dekarbonisasi

MAKASSAR, INIKATA.co.id – Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto, menerima kunjungan Wakil Wali Kota Maniwa, Jepang, Atsuya Ito, beserta rombongan di kediamannya di Jalan Amirullah, Selasa (21/1/2025).

Kunjungan ini merupakan tindak lanjut penjajakan kerja sama antara Kota Makassar dan Maniwa dalam upaya dekarbonisasi.

“Kami merasa terhormat atas kunjungan Wakil Wali Kota Maniwa beserta rombongan. Pertemuan ini merupakan kelanjutan dari kunjungan kerja Pemkot Makassar ke Kota Maniwa pada September 2024 lalu,” ujar Danny Pomanto.

Menurut Danny, Pemerintah Kota Makassar sedang berfokus pada pengembangan program Low Carbon City.

Hal ini sejalan dengan program Zero Carbon City yang telah berhasil diterapkan di Kota Maniwa sejak 2020.

Maniwa bahkan telah memperoleh sertifikasi internasional sebagai kota percontohan dalam penerapan rendah karbon.

“Maniwa telah membuktikan diri sebagai pelopor *Zero Carbon City*, dan kunjungan ini membuka peluang bagi Makassar untuk mempelajari serta mengadopsi metode yang relevan,” tutur Danny.

Kepala Bagian Kerja Sama Kota Makassar, Zulfitra Dianta, menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan langkah awal kerja sama kolaboratif yang melibatkan Universitas Hasanuddin sebagai pelaksana. Kawasan kampus Unhas direncanakan menjadi lokasi pilot project penerapan metode dekarbonisasi dari Maniwa.

“Maniwa dinobatkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup Jepang sebagai kota dengan upaya rendah karbon terbaik. Kami berharap metode yang mereka terapkan dapat direplikasi di Makassar,” jelas Zulfitra.

Wakil Wali Kota Maniwa juga memberikan apresiasi atas program dekarbonisasi yang telah dilakukan Pemkot Makassar.

“Rombongan yang cukup besar dalam kunjungan ini menunjukkan antusiasme mereka untuk berkolaborasi,” tambah Zulfitra.

Melalui kerja sama ini, kedua kota diharapkan dapat saling berbagi pengalaman dan inovasi dalam menghadapi tantangan perubahan iklim global.(Mawar)