Camat Manggala Prioritaskan Program Bantuan Kesejahteraan Masyarakat dan Perbaikan Jalan

MAKASSAR, INIKATA.co.id – Perbaikan jalan dan program bantuan sosial bagi masyarakat menjadi program prioritas Kecamatan Manggala di tahun 2025.

Hal tersebut disampaikan Camat Manggala, Andi Eldi Indra. Dia mengatakan, prioritas program kerja Kecamatan Manggala ini difokuskan pada infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat.

“Kita lebih memprioritaskan hal-hal yang memang sangat urgent, baik itu drainase, perbaikan jalan serta mungkin data terpadu kesejahteraan sosial yang harus diremajakan kembali oleh dinas sosial, karena sudah banyak warga kami yang mendapatkan data terpadu kesejahteraan sosial itu sudah ada yang meninggal dan butuh pembaharuan,” ungkap Eldi, Rabu (22/1/2025).

“Jadi memang infrastruktur utama adalah perbaikan jalan yang prinsipnya itu dilewati masyarakat yang di mana dibangun oleh pemerintah kota Makassar,” lanjutnya.

Ia mengatakan, program yang berkolaborasi dengan dinas sosial ini diharapkan dapat diperbarui lagi di tahun 2025. Program tersebut dianggap sangat membantu masyarakat.

“Dan memang itu kami sudah wanti-wanti dan koordinasikan dengan dinas sosial, bilamana masyarakat sudah tidak memakai lagi sudah pindah atau sudah terpenuhi kebutuhannya atau sudah mampu itu bisa dialihkan kepada orang-orang yang membutuhkan lagi,” ujarnya.

Eldi juga menuturkan, akan menghadirkan pelatihan dalam mendorong kegiatan UMKM sebagai bagian dari program pemberdayaan masyarakat.

“Di mana kesejahteraan masyarakat dan pemberdayaan ini juga perlu dalam hal ini UMKM, pelatihan-pelatihan dan sebagainya itu sangat perlu kita laksanakan di tiap-tiap kelurahan,” terangnya.

Lebih lanjut, ia juga akan memaksimalkan program penurunan angka stunting di tahun 2025. Dirinya mengatakan, hal ini perlu diberikan atensi oleh pemerintah dalam mewujudkan generasi yang unggul ke depan.

“Soal stunting juga ini menjadi pembahasan dan juga semakin didahulukan dengan bekerja sama dengan pihak-pihak terkait, dengan kelurahan untuk menangani permasalahan stunting ini yang juga menurut saya menjadi sangat penting,” tutupnya. (Nuni)