PALOPO, INIKATA.co.id – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palopo nomor urut 2 Farid Kasim Judas–Nurhaenih (FKJ-Nur) berkomitmen untuk menghadirkan sebuah pemerintahan yang berbasis Smart City.
Hal terebut disampaikan Farid saat memaparkan visi misi dan profram munggulannya dalam debat publik yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo, Minggu (3/11/2024).
“Kami dari FKJ-Nur akan menghadirkan sebuah pemerintahan yang menitip beratkan pada fokus menciptakan Plopo Smart City,” kata Fadid.
Kata dia, Palopo Smart City merupakan sebuah manifestasi e government dimana pemerintahan akan terbangun secara terkoneksitas dan integrasi program.
Sementara itu, dalam bidang pendidikan FKJ-Nur akan memberikan kemudahan badi anak-anak seperti memberikan seragam geratis.
“Dalam bidang pendidikan, kami akan memberikan kemudahan dan memberikan keringanan untuk anak-anak kita, masyarakat kita untuk bersekolah. Tidak lagi memberikan beban bagi anak-anak kita dalam hal pengadaan baju sekolah, celana sekolah, dan tas sekolah,” ucapnya.
“Seragam sekolah akan menjadi solusi untuk meringankan beban masyarakat kita untuk menyekolahkan anak-anaknya,” lanjutnya.
“Konsen kami dalam dunia pendidikan tentu bagaimana kami meningkatkan intergrasi pemerintah kota Palopo bersama dengan seluruh sekolah tunggi dan unoversitas yang ada di kota Palopo untuk bersama-sama membangun Kota Palopo secara fundamental,” sambungnya.
Terkait perekonomian, FKJ-Nur berkomitmen akan menjadikan Kota Palopo sebagai kota tujuan agar perekonomiannya bisa meningkat.
“Pertumbuhan perekonomian di Kota Palopo tentu ini menjadi aspek penting, ini merupakan sebuah titik konsentrasi sebuah pemerintah, Palopo harus menjadi kota tujuan, Palopo harus kita ciptakan agar perekonomiannya selalu diatas dari kabupaten lain,” tuturnya.(**)