LUWU,INIKATA.co.id – Kontentasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Luwu semakin memanas. Empat politisi telah menyatakan sikap untuk maju sebagai calon Bupati Luwu di Pilkada 2024.
Sementara untuk calon wakil Bupati Luwu, Rahmat yang merupakan anggota DPRD Luwu dari Partai Demokrat periode baru-baru ini juga telah menyatakan sikap siap maju di Pilkada Luwu sebagai calon wakil bupati.
“Insyah Allah saya siap bertarung pada Pilkada Luwu sebagai calon wakil Bupati dan terbuka bagi semua calon Bupati Luwu untuk berpasangan dengannya pada Pilkada 2024 mendatang,” kata Rahmat, Rabu (3/4/2024).
Rahmat yang akrab disapa Kapten ini juga mengaku meski tidak mendapat dukungan dari partai Demokrat, ia dengan tegas akan tetap maju dengan jalur independent.
Pernyataan sikap Rahmat ini menjadi issue hangat dikalangan politisi. Ia digadang-gadang akan berpasangan dengan Arham Basmin Mattayang (ABM) yang sebelumnya telah menyatakan sikap maju sebagai Bupati Luwu periode 2024-2029.
“Tidak menutup kemungkinan untuk berpasangan,” kata Arham Basmin Mattayang (ABM).
ABM mengatakan, kriteria yang akan menjadi pasangannya di Pilkada Luwu 2024 yaitu yang dekat dengan rakyat.
“Kriteria calon pasangan saya hanya satu, dekat dengan rakyat,” singkatnya.
Sebelumnya Arham juga mengatakan, partai pengusung untuk mencalonkan sebagai Bupati Luwu sudah mencukupi bahkan jika ia berpasangan dengan calon wakil bupati luwu tanpa diusung oleh partai manapun. (*)