French Open 2024: Chico Aura Terhenti di Semifinal

INIKATA.co.id – Chico Aura Dwi Wardoyo gagal melangkah ke final French Open 2024. Ia disingkirkan oleh Shi Yu Qi di semifinal.

Chico menghadapi Shi Yu Qi (China) pada semifinal French Open 2024 di Adidas Arena, Minggu (10/3).

Baca juga:

Orleans Masters 2023, Indonesia Pulang Tanpa Medali

Shi Yu Qi yang merupakan unggulan kedua langsung tancap gas di awal gim pertama.

Ia sudah mampu unggul 9-3. Chico berusaha menipiskan jarak tapi Shi Yu Qi tetap unggul 11-7 saat interval.

Selepas interval, Chico mengejar dengan hanya tertinggal 13-15. Kedudukan bahkan sempat imbang 19-19.

Baca juga:

French Open 2024: Chico Aura Dwi Wardoyo Lolos Semifinal

Namun, Shi Yu Qi tampil apik di poin-poin krusial hingga menang 21-19.

Dengan persiapan yang lebih maksimal lagi, kakak kandung dari Ester Nurumi Tri Wardoyo tersebut bisa memberikan angin segar saat Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie tidak konsisten.

“Saya senang dengan apa yang saya tampilkan sepanjang pekan ini tapi tidak dengan hasil pertandingan tadi,” ujarnya dikutip dari jpnn.com.

“Ini menjadi pengalaman supaya ke depannya bisa lebih baik lagi,” ungkap Chico dalam rilis tertulis.

Penampilan yang ditunjukkan Chico Aura Dwi Wardoyo terbilang mengesankan setelah di awal tahun tidak bermain maksimal akibat cedera punggung.

Sepanjang tahun ini tercatat Chico baru sekali tampil di ajang Indonesia Masters 2024.

Bermain di hadapan publik Istora Senayan, Jakarta, Chico angkat koper di 32 besar seusai kalah dari Antonsen dengan skor 15-21, 10-21.

Menarik ditunggu kiprah Chico di turnamen berikutnya pada ajang All England 2024, juara Taipei Open 2023 itu akan ditantang wakil India, Priyanshu Rajawat di 32 besar. (pbsi/mcr16/jpnn/inikata)