MAKASSAR, INIKATA.co.id – Keluarga besar Kecamatan Ujung Tanah berduka, Absar Dolla, Ketua RT Kelurahan Gusung yang juga salah seorang petugas kebersihan meninggal dunia.
Camat Ujung Tanah Ibrahim Chaidar Said bersama pengawas kebersihan, Asir Ali. Kecamatan Ujung Tanah melayat ke rumah duka.
“Mewakili keluarga besar Kecamatan Ujung Tanah kami ucapkan berbelasungkawa atas meninggalnya beliau, dia adalah sosok pekerja yang sabar dan tekun,” kata Ibrahim Chaidar Said, Selasa (17/10/2023).
“Almarhum rencananya akan dimakamkan di Boroangin, semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan,” pungkasnya