Milenial Fest Makassar, dr Udin Malik Ajak Pemuda Lebih Peka Terhadap Lingkungan Sekitar

MAKASSAR, INIKATA.co.id – Milenial Fest Makassar 2023 bakal berlangsung di Unhas Hotel and Convention, Selasa (19/09/2023) mendatang. Kepala daerah berprestasi dan tokoh-tokoh pemuda bakal hadir dalam kegiatan kepemudaan tersebut.

Salah satu pemuda berpengaruh yang dihadirkan, yaitu Ketua Forum Kemanusian Kota Makassar (FKKM), dr Udin Malik.

Baca juga:

Dapat Respons Positif Tokoh Masyarakat, Ini Tiga Program dr Udin Malik Tangani Masalah Kesehatan, Sosial, dan Pendidikan

Pemuda yang juga merupakan Founder Makassar Siap Sekolah (Massikola) yang telah mengembalikan sekitar 300 lebih anak putus dan tidak sekolah untuk bisa mendapatkan pendidikan layak itu menjadi salah satu pembicara.

Untuk itu, Alumni Fakultas Kedokteran Unhas 2013 yang meraih predikat Summa Cumlaude dengan IPK 4.00 itu mendorong pemuda untuk hadir dalam kegiatan tersebut.

“Sebab ini ruang dimana para pemuda belajar atau diajarkan membranding. How to get to know social leadership, agar lebih memahami kondisi wilayah sekitar,” ujarnya.

Baca juga:

Tumbuhkan Kepedulian Sesama, Dokter Udin Malik Kunjungi Korban Kebakaran

“Untuk itu, jangan lewatkan Milenial Fest Makassar, di Unhas Hotel and Convention, Selasa, 19 September 2023,” tambahnya.

Para pembicara yang hadir tidak lain telah memiliki prestasi baik dalam bidang pemerintahan, kepemudaan, kerelawanan, dan aksi-aksi inovatif lainnya. (*)