GOWA, INIKATA.co.id – Setelah tiga tahun ditiadakan akibat dampak Pandemi Covid-19, event Beautiful Malino akan kembali digelar.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Gowa, Tenriwati pada jumpa pers di Kantor Bupati, Jumat (07/07/2023).
Ia mengatakan, Beatiful akan kembali digelar untuk pertama kalinya usai virus Covid-19 melanda hampir seluruh dunia. Adapun jadwal pelaksanaannya tetap seperti kegiatan sebelumnya.
“Event Beautiful Malino akan digelar pada 14-16 Juli 2023, dan bertempat di Kecamatan Tinggi Moncong” Kata Tenri sapaan akrab Tenriwati.
Beautiful Malino kali ini pun kata Tenri banyak mendapat dukungan dari berbagai pihak. Salah satunya adalah masuknya Beautiful Malino pada Kalender Event Nasional dan Karisma Event Nusantara.
“Alhamduliallah di tahun 2023 ini, Beautiful Malino masuk dalam Kalender Event Nasional dan masuk dalam program nasional Karisma Event Nusantara bersama 110 Kabupaten Kota yang ada di Indonesia” ujarnya.
Kali ini, tema yang diusung adalah “Happiness”. Seluruh pengunjung diharap bisa terhibur dan merasakan kebahagiaan setelah tiga tahun lamanya seluruh aktifitas terbatasi dan berada dalam kondisi yang selalu dihantui rasa khawatir.
Salah satu hiburan yang akan disuguhkan pada hari pertama adalah konser Judika di Hutan Pinus. Disusul penampilan Is Pusakata pada hari terkahir Beautiful Malino 16 Juli 2023. (**)