MAKASSAR, INIKATA.co.id – Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) Islam Athirah ditemukan tewas di halaman sekolah, Rabu (24/5/2023) pagi tadi.
“Iya benar, Tadi pagi ada siswa yang meninggal di Smp Athirah,” Ungkap Kasubaghumas Polrestabes Makassar Kompol Lando saat di konfirmasi.
Ia menyebut, saat ini pihak kepolisian sudah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
“Kita sudah lakukan olah TKP,” Imbuhnya.
Meski demikian, ia masih belum menjelaskan penyebab kematian korban. Pihaknya masih menyelidiki penyebab kematian siswa tersebut.
“Kita masih lakukan penyelidikan,” Pungkasnya.
Korban dikabarkan terjatuh dari lantai 6, saat jam pelajaran berlangsung. Korban ditemukan pukul 09.30 Waktu setempat.
Saat ini, Korban masih berada di RS Bhayangkara guna dilakukan Otopsi. (Awal)