Kawal Pemilu 2024, Kapolrestabes Makassar Komitmen Bangun Sinergi

MAKASSAR, INIKATA.co.id – Berlangsungnya kontestasi pemilu 2024 di Kota Makassar tentu tak luput dari berbagai masalah.

Untuk itu, pelibatan stakeholder untuk mengawal serta menjaga ketertiban Kontestasi pemilu 2024 perlu dijaga. Hal tersebut tentu tak bisa dilepaskan dari peran pihak keamanan, salah satunya Polrestabes Kota Makassar.

Dalam kesempatan Kegiatan “Obrolan politik Santai” yang diselenggarakan Harian Disway Sulsel, Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Mokhamad Ngajib mengatakan pihaknya telah menyiapkan beberapa program untuk mengawal ketertiban pemilu.

“Salah satu program yang kita canangkan juga membuat pos kemanan yang kita tempatkan di tempat yang rawan,” katanya, Jumat (19/05/23).

Selain mencanangkan beberapa program, pihaknya juga akan berkomitmen untuk memperbaiki komunikasi dengan mengutamakan audiensi.

“Komunikasi baik dengan mengutamakan audiensi antara yang memberia aspirasi dan menerima aspirasi. Kita mencoba menuntaskan lebih awal,” lanjutnya.

Dengan begitu komunikasi ini dia bilang, tentunya akan memberikan suatu pola dalam mendengarkan aspirasi sehingga, aspirasi masyarakat dapat didengar sesuai harapan.

Sementara pada penindakan di tempat rawan, Mokhamad Ngajib menyampaikan akan melakukan all out bersama pemerintah kota dan beberapa pihak lainnya.

Hal ini sebagai bentuk untuk mengantisipasi kejadian yang meresahkan masyarakat.

“Memberlakukan kegiatan di tempat rawan. Kita all out dan pemerintah kota untuk bersama turun di masyarakat dan hadir dimasyarakat untuk mengantisipasi kejadian,” lanjutnya

Masalah penindakan kenakalan remaja juga tak luput dari fokus Kapolrestabes Makassar, salah satunya kegiatan balap liar.

“Kita kepolisian melakukan pengawalan, di samping kita secara persuasif kemarin kita juga adakan dialog otomotif kita arahkan anak anak untuk menyalurkan hobinya. Bukan dijalan umum,”paparnya.

Tak hanya penindakan secara persuasif, dia bilang dia juga akun melakukan penindakan berupa pemberian sanksi.

“Kedua sosialisasikan ke masyarakat balap liar kita tidak hanya melakukan tilang. Ada pasal yang mengakomodir untuk pemberian sanksi berupa penjara satu tahun dan denda tiga juga kita akan tetapkan aturan tegas itu. Ada tindakan persuasif dan tindakan hukum secara tegas,” katanya.

Terakhir, untuk mengawal pesta demokrasi yang akan berlangsung 2024 ini, dia bilang telah melakukan komunikasi dengan Bawaslu, KPU dan pihak-pihak terkait.

“Sinergitas antara KPU Bawaslu kelompok partai tentunya kita bisa jaga dan tingkatkan untuk menjaga kondisi . Mudah mudahan ke depannya bisa berjalan dengan aman tertib,” tandasnya. (Afni)