MAKASSAR, INIKATA.co.id – Kunjungi 2 lorong wisata (longwis) yang berada di Kecamatam Bontoala, Kota Makassar, dr. Udin mengajak pemuda lorong dan masyarakat pecinta tanaman untuk turut andil dalam Gerakan Tamanisasi. Jum’at (13/01/23)
Gerakan tamanisasi sendiri menghubungkan antara masyarakat yang gemar menanam dengan perintah kota Makassar, Tanaman dari setiap lorong akan ditata menghiasi median jalan atau taman kota.
“Tanaman yang dikumpulkan akan digantikan dengan bibit yang baru dan warga akan mendapatkan kompensasi biaya perawatan,” ujar dr. Udin.
Adapun lorong yang dikunjungi adalah longwis Madrid Kelurahan Baraya dan longwis Lerida Kelurahan Bontoala. Bersama pemuda lorong dr. Udin menyasar lorong sembari mengecek tanaman dilongwis.
“Selain karena program perintah memang saya memiliki hobby merawat tanaman, setelah shalat subuh saya langsung mengurusi tanaman,” ucap Pak Rudi yang merupakan warga yang bermukim di longwis Lerida.
Diketahui, Tamanisasi ialah sebuah program usaha yang bergerak di bidang pertanian yang diinisiasi oleh pemuda-pemuda Makassar untuk membuat sebuah sirkular ekonomi di kalangan masyarakat Kota Makassar. (**)