Balitbangda Makassar Gelar Bimbingan Teknis Hak Kekayaan Intelektual Angkatan 1

INIKATA.co.id – Peran penting Hak Kekayaan Intelektual (HKI) dalam mendapatkan kepastian hukum atas perlindungan Kekayaan Intelektual (KI) dinilai sangat penting.

Bahkan setiap HKI berperan penting dalam memacu kreativitas dan inovasi untuk pemulihan ekonomi nasional.

Melihat hal itu, Balitbangda Kota Makassar menggelar langsung Bimbingan Teknis Fasilitasi Hak Kekayaan Intelektual Angkatan 1, di Hotel The Rinra, (17-18/11).

Kepala Balitbangda Kota Makassar, Andi Bukti Djufrie mengatakan HKI sangat penting adanya. “Terutama pada inovasi dan produk lokal Makassar,” ujarnya.

Andi Bukti–sapaan akrabnya– menyampaikan, bimbingan teknis tersebut sebagai komitmen pihaknya dalam memfasilitasi suatu inovasi atau kekayaan intelektual.

Melalui bimbingan teknis tersebut, Balitbangda pun berharap bisa lebih menegaskan inovasi-inovasi Pemkot Makassar punya lebel yang tegas. Selain itu, diharap bisa jadi landasan untuk lahirnya inovasi lainnya. (**)